Dalam Halalbihalal Bupati Ajak ASN Tingkatkan Kinerja

MMC Kobar - Memasuki hari pertama masuk kerja setelah cuti bersama lebaran, Kamis (21/6) Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat menggelar acara halalbihalal, kegiatan ini untuk meningkatkan silaturahim ASN di lingkup Pemkab Kobar yang dilaksanakan di Aula Kantor Bupati. Dalam acara halalbihalal itu hadir Bupati Kobar Hj Nurhidayah dan Wakil Bupati Kobar Ahmadi Riansyah.

Dihadapan para ASN yang hadir dalam halalbihalal itu, Bupati secara pribadi menyampaikan ucapan minal aidin wal faidzin mohon maaf lahir batin kepada seluruh ASN. Selain itu juga Bupati mengajak seluruh ASN untuk meningkatkan kinerja.

(Baca Juga : Bersama KKP Sampit Wilker Kumai, UPT Pelabuhan Penyeberangan Kumai Mulai Terapkan SE Kemenhub)

"Kita sebagai abdi negara dan pelayan bagi masyarakat jangan pernah lelah dan bosan untuk memberikan pelayanan yang baik bagi masyarakat, untuk itu kita pun semua harus selalu mengevaluasi apa yang telah kita lakukan, di bawah kepemimpinan Nurani, Saya dan Wakil Bupati mengajak seluruh ASN di lingkup Pemkab Kobar untuk selalu kerja kerja dan kerja, melalui kerja nyata dan ikhlas maka kita dapat mewujudkan apa yang telah kita programkan," kata Bupati Hj Nurhidayah, Kamis (21/6) di hadapan ratusan ASN yang hadir dalam acara halalbihalal.

Dihadapan para ASN, Bupati Kobar juga mengatakan bahwa dalam visi dan misi  pasangan Nurani pun akan meningkatkan kesejahteraan ASN, untuk itu diharapakan ASN bisa lebih meningkatkan kinerjanya.

"Saya bersama Wakil Bupati baru memasuki satu tahun, kami akui masih ada kekurangan, untuk itu di tahun kedua, e-kinerja akan benar benar diterapkan, untuk itu kami mohon dukungan dari seluruh ASN, karena kami pun bertekad akan mensejahterakan ASN," ucap Bupati yang disambut tepuk tangan meriah dari semua ASN yang hadir.

"Hal itu dilakukan untuk mencapai efisiensi dan efektivitas sesuai tugas pokok, fungsi dan tanggung jawab sebagai ASN, serta mempermudah verifikasi pembayaran tunjangan kinerja daerah, pelaporan kinerja, sasaran kerja pegawai serta mendorong inovasi dalam pelaksanaan tugas, disiplin, motivasi dan kinerja ASN guna tercapainya visi dan misi," lanjut Bupati. (Humas Diskominfo Kobar)