Tingkatkan Kompetensi SDM, RSSI Gelar Inhouse Training Komunikasi Efektif
- penulis RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun
- Jumat, 28 Februari 2020
- dibaca 673 kali

MMC Kobar - Rumah Sakit Umum Daerah Sultan Imanuddin Pangkalan Bun kembali melakukan kegiatan inhouse training selama 2 (dua) hari, mulai tanggal 28 sampai dengan 29 Februari 2020.
Pelatihan ini di mengambil narasumber dari lembaga CJN (Central Java Nursing) dengan pembicara Endriawan Widodo, SKM, M.Kes dan Ns.Sarinti, S.Kep., M.Kep.
(Baca Juga : Program Literacy Day, SD Alam Bina Insan Pangkalan Bun Kunjungi Perpustakaan Kobar)
"Dengan di adakannya pelatihan ini, bukan hanya untuk melengkapi persyaratan akreditasi SNARS, tetapi yang utama yaitu untuk meningkatkan pelayanan Rumah Sakit Imanuddin kepada masyarakat sekitar. Di harapkan dengan adanya pelatihan komunikasi efektif ini, mutu pelayanan di RS akan menjadi lebih paripurna lagi" ujar dr. Fachruddin dalam sambutannya.
Pelatihan ini di hadiri oleh seluruh tenaga dari masing masing ruangan, anggota komite, pihak manajemen Rumah Sakit dan anggota Pokja Akreditasi (rssi)