Program Literacy Day, SD Alam Bina Insan Pangkalan Bun Kunjungi Perpustakaan Kobar

Tim Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kotawaringin Barat bersama Siswa-Siswi SD Alam Bina Insan Pangkalan Bun. (dpk kobar)

MMC Kobar - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (DPK) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menerima kunjungan dari Sekolah Dasar Alam Bina Insan Pangkalan Bun, Rabu (13/10). Siswa-Siswi SD Alam Bina Insan disambut secara langsung oleh Kepala Bidang Pengembangan, Pengolahan Bahan Pustaka dan Layanan (P2BPL), Norlaila Hayati, Kasi Layanan dan Kerjasama Perpustakaan, Zokhratus Safhidah beserta Tim Pustakawan DPK Kobar.

Dalam sambutannya, Kabid P2BPL menyampaikan bahwa pembudayaan literasi seyogyanya di mulai sejak dini yang berawal dari lingkungan keluarga terutama peranan orang tua. “Namun institusi pendidikan juga memegang peranan penting demi tercapainya tujuan mencerdaskan budaya literasi ini,” kata Norlaila.

(Baca Juga : Kaji Banding Pengelolaan Parkir RS, Dishub Kobar Kunjungi RSUD dan Dishub Kota Surabaya)

Dalam kegiatan kunjungan tersebut terbagi menjadi 2 kelompok/sesi yang berjumlah 17 orang (telah mengikuti protokol kesehatan) dan didampingi oleh 2 orang guru dari SD Alam Bina Insan, Siti Nur Umroh dan Rina.

“Tujuan kunjungan ini adalah dalam rangka kegiatan program literacy day yang dikembangkan oleh SD Alam Bina Insan sebagai bentuk penerapan literasi dan pembiasaan membaca sejak dini kepada anak-anak,” jelas Siti Nur Umroh.

“Kunjungan ini juga dalam rangka pengenalan perpustakaan dan layanan yang ada di Perpustakaan Daerah Kabupaten Kotawaringin Barat sehingga bisa dimanfaatkan oleh Siswa-Siswi SD Alam Bina Insan Pangkalan Bun,” tambahnya.

Kunjungan tersebut diisi dengan berbagai kegiatan oleh Tim Pustakawan DPK Kobar, diantaranya pengenalan perpustakaan, senam ceria anak, story telling (mendongeng) untuk anak-anak dengan judul ‘Sang Juara Tari’. Kemudian anak-anak juga bercerita (story telling) dengan memanfaatkan koleksi bahan pustaka yang ada di ruang baca anak. 

Selain itu, Tim Pustakawan DPK KObar mengajak anak-anak mengikuti permainan edukasi susun kata. Tujuan dari permainan tersebut adalah untuk melatih kerja sama/team work dalam mencari kata dan merangkai kata-kata agar bisa menjadi sebuah kalimat. (dpk kobar)