Komitmen Berantas Narkoba, Lapas Pangkalan Bun Koordinasi dengan BNNK Kobar

MMC Kobar – Dalam rangka menciptakan komitmen zero narkoba, Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIB Pangkalan Bun melakukan upaya preventif dengan melakukan kunjungan silaturahmi sekaligus koordinasi dengan Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Kotawaringin Barat, Selasa (30/05).

Dalam kunjungan ini, Kalapas Pangkalan Bun Doni Handriansyah didampingi Kepala KPLP Suriady. Kunjungan silaturahmi sekaligus koordinasi ini disambut langsung oleh Kepala BNNK Kobar, AKBP Miga Nugroho.

(Baca Juga : Penyemprotan Disinfektan di UPUBKB Dishub Kobar)

Koordinasi dan kunjungan ini salah satu upaya Lapas Pangkalan Bun dalam menjalin sinergisitas pelaksanaan P4GN di Lapas Pangkalan Bun.

Kalapas Pangkalan Bun Doni Handriansyah mengatakan koordinasi ini dilakukan guna meningkatkan sinergitas antara pihak Lapas Pangkalan Bun dengan BNNK Kobar dalam P4GN (Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkotika) di dalam lapas.

“Lapas Pangkalan Bun akan terus mendukung penuh kegiatan P4GN agar tercipta Lapas yang bersih dari narkoba,” ujar Kalapas.

Sementara itu Miga Nugroho selaku Kepala BNNK Kobar mengapresiasi dan mengucapkan terimakasih atas kunjungan silaturahmi dan koordinasi kali ini. (lapas-pbun)


#kemenkumhamri
#KumhamPASTI
#kemenkumhamkalteng
#kanwilkemenkumhamkalteng
#hendraekaputra
#lapaspangkalanbun
#lapaspangkalanbunmenujuwbk
#donihandriansyah