DLH Akan Gelar Lomba Kreasi Baju Daur Ulang

Rapat persiapan lomba kreasi baju daur ulang di Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kotawaringin Barat, Rabu (24/10). (Humas Diskominfo Kobar)

MMC KOBAR - Dalam rangka memperingati hari cinta puspa dan satwa nasional tahun 2018, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) menggelar lomba kreasi baju daur ulang. Kegiatan itu diperuntukan bagi siswa tingkat TK, SD, SLTP dan SLTA sederajat se-Kobar.

Kepala DLH Kobar Bambang Djatmiko melalui Kabid Penataan dan Peningkatan Kapasitas Lingkungan Hidup Fitriyana mengatakan, kegiatan lomba kreasi daur ulang merupakan agenda tahunan yang akan dilaksanakan pada 5-6 November 2018.

(Baca Juga : Optimalkan Penjagaan dan Pengamanan Malam Tahun Baru, Dishub Kobar Turunkan Taruna-Taruni STTD)

"Kegiatan lomba kreasi daur ulang dalam rangka meningkatkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap kebersihan, keteduhan dan pemanfaatan limbah 3R (Reduce, Reuse, Recyle) pada lingkungan pemukiman, khususnya dikalangan pelajar," kata Fitriyana, Rabu (24/10) usai memimpin rapat persiapan lomba kreasi baju daur ulang.

Fitriyana menambahkan, kegiatan lomba kreasi daur ulang tahun ini bertajuk "Kembali ke Alam", jadi peserta menampilkan kreasinya yang glamor dan berbahan organik.

"Kami menekankan kepada peserta agar menggunakan bahan terbuat dari barang bekas yang nyaman untuk dipakai, peserta tidak diperbolehkan menggunakan bahan sampah plastik, diutamakan bahan daun-daun kering, daun jagung kering, sisik ikan, kulit kerang, kulit kacang, karung goni, kain perca (sisa jahitan) dan diperbolehkan juga menggunakan serbuk dan kulit kayu,” imbuh Fitriyana.

Dalam penilaian itu juga, kata Fitriyana, peserta tidak diperkenankan menggunakan cat dan pylox pada kreasi baju daur ulang. Dan indikator penilaian, yakni kreativitas, kerapian, kebersihan, keindahan dan bahan dasar. "Baju kreasi daur ulang itu bisa dibuat perorangan ataupun kelompok," ucapnya. (Humas Diskominfo Kobar)