Tim Humas Satpol PP dan Damkar Ikuti Asistensi Pengelolaan MMC Kobar

Seluruh Tim Humas Satpol PP dan Damkar mengikuti Kegiatan Asistensi Pengelolaan Multi Media Center (MMC) di aula kantor Satpol PP dan Damkar, Rabu (26/1/2022)

MMC Kobar - Rabu (26/1), Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satuan Pol PP dan Damkar) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melaksanakan kegiatan asistensi dalam rangka Pengelolaan Multimedia Center (MMC) di lingkup Satpol PP dan Damkar. Kegiatan yang bekerja sama dengan Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian ini dilaksanakan di aula kantor Satpol PP dan Damkar.

Asistenti dibuka oleh Sekretaris Satpol PP dan Damkar Kobar Barat Riza Pahlevi dan diikuti seluruh Tim Humas Satuan Pol PP dan Damkar Kobar yang telah dibentuk sesuai SK Kepala Satpol PP dan Damkar Nomor 03 Tahun 2022. Narasumber asistensi ini adalah Kabid Pengelolaan Komunikasi Publik Diskominfo Kobar, Febri Sri Hartini, S.Pt., M.A.P beserta Tim MMC Diskominfo Kobar.

(Baca Juga : LPPOM MUI Dan Dinas Perindagkop UKM Kobar Audit Sertifikasi Halal Bagi IKM Pangan)

Menurut Febri Sri Hartini, kegiatan ini dilaksanakan guna menciptakan keterbukaan, komunikasi yang efektif dan interaktif, serta saling menguntungkan antara instansi pemerintah dan pemangku kepentingan dalam penyelenggaraan humas pemerintah. Selain itu juga untuk memberi pengetahuan kepada seluruh Tim Humas Satuan Pol PP dan Damkar Kab Kobar mengenai bagaimana cara pengelolaan MMC melalui Mobile Jurnalism, bagaimana cara membuat caption pada sebuah gambar yang akan dipublikasikan dan memahami etika dalam pembuatan konten dan berkomunikasi di media sosial.

Terkait etika, lanjut Febri, dalam penggunaan media sosial untuk Lembaga Pemerintahan tertuang dalam Peraturan Menteri PANRB RI Nomor 83 Tahun 2012.

Kepala Satpol PP dan Damkar Majerum Purni bersama Kabid Pengelolaan Komunikasi Publik Diskominfo Kobar Febri Sri Hartini pada Kegiatan Asistensi Pengelolaan Multimedia Center (MMC) Kobar.

"Peliputan sebuah berita dan pengambilan dokumentasi harus memenuhi unsur MAK yang diterjemahkan dengan Moment Angle dan komposisi serta memuat unsur-unsur 5W1H (What, Who, Where, When, Why dan How) sehingga sebuah berita menjadi menarik dan mempunyai nilai berita tinggi,” terang Febri.

Pada kesempatan yang sama, Kasat Pol PP dan Damkar Majerum Purni berharap dengan diadakannya kegiatan ini dapat meningkatkan kualitas SDM terutama bagi Tim Humas Satuan Pol PP dan Damkar dalam pengeloalaan MMC. Majerum juga menegaskan kembali untuk tim MMC Satuan Pol PP dan Damkar, agar update terus berita-berita kegiatan Pol PP dan Damkar.

Sementara itu, Riza Pahlevi mengungkapkan, menurut data dari Diskominfo Kobar, pada tahun 2021 Satuan Pol PP dan Damkar belum maksimal dalam input berita di MMC.

Kegiatan Asistensi Pengelolaan MMC Kobar dibuka oleh Sekretaris Satpol PP dan Damkar Riza Pahlevi.

“Dimana pada tahun sebelumnya kita berada pada 0% dalam penyampain berita melalui MMC Kobar hasil evaluasi dari Diskominfo Kobar. Kedepannya Saya berharap dengan adanya kegiatan ini dapat terjalin hubungan kerjasama dengan baik bersama Diskominfo Kobar melalui banyaknya konten-konten pemberitaan tentang kegiatan Satuan Pol PP dan Damkar Kab. Kobar,” kata Riza Pahlevi. (sy/nns/edt:mri)