Ribuan Pegowes Ikuti Event Gowes Sepeda HUT KCSC Ke-11
- penulis Dispora Kobar
- Minggu, 23 Februari 2020
- dibaca 773 kali
MMC Kobar – Sebanyak kurang lebih 2000 pegowes ramaikan Event Gowes Sepeda yang diselenggarakan oleh Kobar Cycling Sport Club (KCSC) pada Minggu (23/2). Event yang digelar dalam rangka puncak HUT KCSC ke 11 Tahun ini diikuti oleh pegowes baik dari Kabupaten Kobar dan kabupaten tetangga, seperti Kabupaten Kotim, Kabupaten Sukamara maupun Kabupaten Lamandau.
Event Gowes sepeda ini dibuka oleh Wakil Bupati Kobar, Ahmadi Riansyah. Rute gowes sepeda ini start dan finish di Taman Kota Bundaran Pancasila.
(Baca Juga : Ayo, Anak-anak, Manfaatkan Waktu Luang untuk Bermain di Luar Ruangan!)
Ketua Panita HUT KCSC ke 11, Muhammad Jufri menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemkab Kobar yang telah mendukung dan mensupport acara ini.
“Semoga di tahun mendatang KCSC Kobar bisa mengadakan acara ini kembali dengan hadiah lebih menarik, banyak dan besar. Dan kami keluarga besar KCSC Kobar juga mengucapkan terimakasih kepada masyarakat Kotawaringin Barat serta kabupaten tetangga yang ikut mensukseskan acara ini,” ucap Jufri.
Kepala Dispora Kobar, Rustam Effendi yang turut hadir mengatakan bahwa Pemkab Kobar sangat mendukung dan mengapresiasi kegiatan ini. Karena, selain menggiatkan dan membudayakan olahraga, acara ini juga secara langsung dapat mempromosikan Kabupaten Kobar.
“Melalui kegiatan semacam ini akan berdampak pada meningkatnya kunjungan wisatawan ke Kabupaten Kotawaringin Barat,” ujarnya. (edy/disporakobar)