Predikat Pelayanan Publik Kategori Baik dengan Catatan Diraih Disdukcapil Kobar
- penulis Disdukcapil Kobar
- Jumat, 12 Maret 2021
- dibaca 976 kali
MMC Kobar - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kotawaringin Barat (Disdukcapil Kobar) berhasil meraih predikat sebagai Unit Penyelenggara Pelayanan Publik ‘Kategori Baik dengan Catatan’ Tahun 2020 dari Kementerian PANRB yang diumumkan pada Selasa (9/3) lalu.
Pengumuman dilaksanakan sekaligus dengan rangkaian kegiatan Evaluasi Kinerja Penyelenggara Pelayanan Publik Unit Kerja Tertentu di lingkup Pemerintah Daerah yang berlangsung di Ballroom Hotel Ritz-Carlton Jakarta.
(Baca Juga : Jelang Musim Tanam Okmar, Dinas TPHP Kobar Lakukan Panen Benih Padi Unggul)
Kadis Disdukcapil Kobar H. Gusti M. Imansyah membenarkan hasil pengumuman yang disiarkan langsung melalui kanal Youtube Kementerian PANRB itu. “Alhamdulillah, upaya kami selama ini memberikan pelayanan kepada masyarakat diapresiasi oleh Kementerian PANRB,” ungkapnya pada Jumat (12/03).
Predikat pelayanan publik yang diraih oleh Disdukcapil Kobar dari tahun ke tahun menunjukkan tren yang terus meningkat, tahun 2019 lalu masih bertengger di kategori Cukup dan tahun 2020 menjadi Kategori Baik. Upaya nyata yang telah dilakukan, menurut Gusti Imansyah adalah pembenahan kantor dan sistem layanan.
”Sejak tahun 2019 kantor mulai kita benahi, terkhusus adalah fasilitas untuk disabilitas kemudian sistem layanan seperti pendaftaran dokumen administrasi kependudukan secara online, membuka layanan pengaduan secara online dan berbagai inovasi lain seperti pelayanan di wilayah terpencil dan pelayanan datangi rumah warga rentan yang sakit atau terdampak bencana alam,” ujar Gusti Imansyah.
Walaupun banyak upaya yang telah dilakukan, Gusti Imansyah menyadari pihaknya masih banyak kelemahan dan perlu terus meningkatkan kinerja agar pelayanan dapat dilakukan lebih maksimal.
“Tentu saja, capaian pelayanan publik kategori Baik yang kami raih kali ini wujud komitmen pimpinan daerah, buah kerja keras seluruh ASN Dinas Dukcapil Kobar dan dukungan segenap masyarakat yang terus memberi masukan dan kritik membangun untuk pembenahan layanan Adminduk yang lebih baik. Dan harapan kami tahun depan kami dapat meningkatkan layanan dan berusaha mendapatkan penghargaan menjadi Kategori Sangat Baik,” tutupnya. (disdukcapil kobar)