Pj Bupati Budi Santosa Apresiasi Layanan Ambulans Gratis Antar Jemput Pasien Tidak Mampu
- penulis RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun
- Senin, 30 September 2024
- dibaca 170 kali
MMC Kobar - Dalam rangka peringatan Hari Jadi ke-65 Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), pemerintah daerah menggelar kegiatan Anjangsana ke Rumah Sakit Sultan Imanudin (RSSI) Pangkalan Bun dan launching layanan Ambulans gratis untuk antar jemput pasien tidak mampu, Senin (30/09). Kegiatan ini turut dihadiri oleh unsur Forkopimda, sekda, asisten staf ahli serta kepala perangkat daerah di lingkup Pemkab Kobar.
Kegiatan anjangsana ini meliputi pemberian bingkisan kepada pasien di ruang perawatan rawat inap kelas 3 sekaligus meresmikan layanan Ambulans antar jemput pasien gratis, yang diharapkan dapat memudahkan akses masyarakat terhadap pelayanan Kesehatan.
(Baca Juga : Meriahkan Hari Jadi ke-64 Kobar, Festival Batang Arut Kembali Digelar)
Pj Bupati Budi Santosa memberikan apresiasi tinggi terhadap langkah RSSI dalam menghadirkan layanan ini. Menurut Budi, ini merupakan salah satu pelayanan yang sangat dibutuhkan untuk masyarakat. Harapannya dengan adanya layanan ini, masyarakat dapat lebih mudah mendapatkan akses kesehatan.
“Untuk kedepannya kalau bisa tidak hanya antar jemput gratis. Akan tetapi setiap pasien yang diantarkan disertai dengan bingkisan berupa buah atau lain sebagainya jika memungkinkan, agar memberikan kesan bahwa pelayanan kesehatan di RSUD Sultan Imanuddin Pangkalan Bun ramah dan peduli kepada pasien,” tuturnya.
Direktur RSSI Pangkalan Bun Fachruddin menyampaikan, bahwa launching layanan Ambulans gratis untuk antar jemput pasien ini merupakan komitmen RSSI Pangkalan Bun dalam meningkatkan mutu pelayanan kepada masyarakat.
“Dan untuk saat ini layanan Ambulans antar jemput masih difokuskan untuk wilayan Pangkalan Bun,” kata Fachruddin. (rssi pbun)