Persiapan Peringatan HUT ke-77 RI, Pemkab Kobar Gelar Rapat Pembentukan Panitia

Kepala Badan Kesbangpol Kobar Drs. Edie Faganti memimpin Rapat Pembentukan Panitia HUT RI Ke-77 Tahun 2022 Tingkat Kabupaten Kobar di Aula Badan Kesbangpol Kobar, Selasa (2/8)

MMC Kobar - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-77 Tahun 2022, maka Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) mengadakan rapat persiapan yang dihadiri dari berbagai unsur, baik instansi maupun masyarakat pada Selasa (2/8).

Rapat yang diadakan di aula kantor Badan Kesbangpol Kobar ini digelar untuk mendukung jalannya kegiatan peringatan HUT RI ke-77 tahun 2022 tingkat Kabupaten Kobar.

(Baca Juga : Bupati Kobar Serahkan Bantuan Kapal dan Alat Penangkap Ikan bagi Nelayan Pesisir)

Rapat dibuka oleh Kepala Badan Kesbangpol Kobar Edie Faganti dengan peserta yang hadir dari perwakilan OPD, perwakilan Polres Kobar, Kodim, instansi vertikal terkait, KNPI dan unsur masyarakat Kobar.

Edie Faganti menyampaikan, upacara peringatan HUT ke-77 RI tingkat Kabupaten Kobar tanggal 17 Agustus 2022 dipastikan bakal dilaksanakan walaupun sampai saat ini belum ada petunjuk teknis dari pusat terkait bentuk pelaksanaannya.

Peserta Rapat Pembentukan Panitia HUT RI Ke-77 Tahun 2022 Tingkat Kabupaten Kobar di Aula Badan Kesbangpol Kobar, Selasa (2/8)

Kepala Bidang Ideologi, Wawasan Kebangsaan dan Karakter Bangsa Badan Kesbangpol Kobar, Taupikur Rahman menjelaskan bahwa dalam rapat ini dibahas petugas pada acara penaikan dan penurunan bendera Merah Putih, juga petugas pada acara renungan suci.

“Dari setiap acara tersebut tentunya akan dilakukan gladi sebelum hari H untuk memastikan acara berjalan dengan baik,” tutur Taupikur Rahman.

“Untuk hal-hal lain yang belum ditentukan keputusannya, akan diadakan rapat selanjutnya,” pungkasnya.

Acara dilanjutkan paparan draf susunan panitia dengan mendapat tanggapan dari para peserta sehingga memudahkan sekretariat dalam memasukkan data ke dalam susunan panitia. Diharapkan setelah ini panitia mengajukan Surat Keputusan Panitia HUT RI ke -77 Tahun 2022 Tingkat Kobar ke Pj Bupati Kobar. (badan kesbangpol kobar)