Peringatan Hari Pers Nasional Tingkat Provinsi Kalteng Digelar di Kabupaten Murung Raya

Kepala Diskominfo Kobar menghadiri acara puncak HPN di Kabupaten Murung Raya

MMC Kobar – Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kabupaten Kotawaringin Barat Rody Iskandar menghadiri acara puncak peringatan Hari Pers Nasional (HPN) Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng). Kegiatan ini dipusatkan di Gedung Pertemuan Umum Tira Tangka Balang Puruk Cahu, Murung Raya, Minggu (26/6) malam.

Di Tahun 2022 ini, Kabupaten Murung Raya (Mura) menjadi tuan rumah kegiatan HPN Kalteng. Beragam kegiatan dilakukan dalam menyambut peringatan HPN tersebut, salah satunya adalah adanya Uji Kompetensi Wartawan (UKW) yang diikuti oleh sebanyak 30 peserta dari berbagai daerah di wilayah Kalteng yang terbagi kedalam 5 kelas, dengan kategori 3 kelas jenjang Wartawan Muda dan 2 kelas jenjang Wartawan Madya.

(Baca Juga : Kobar Kembali Meraih Opini WTP dari BPK)

Acara secara resmi dibuka oleh Bupati Murung Raya Perdie M. Yoseph. Dengan  mengusung tema ”Mura Emas- Kalteng Berkah, Mewujudkan Pers Sehat di Tengah Konvergensi Media”, Perdie mengatakan bahwa peran pers dalam mendorong pembangunan Kabupaten Murung Raya sangat lah penting. Hal ini, dibuktikan dengan adanya sinergitas antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) dan PWI Murung Raya, dalam proses pembangunan yang selama ini sudah berjalan secara harmonis.

“Pemkab Murung Raya selalu memberikan dukungan kepada kawan-kawan insan pers di Murung Raya. Salah satunya, dengan menjadi tuan rumah pelaksanaan puncak HPN tahun 2022 di Kalimantan Tengah,” ujar Perdie dalam sambutannya saat membuka acara HPN.

Penyerahan Penghargaan PIN Emas kepada Bupati Murung Raya oleh Ketua PWI Pusat

Di sela acara, Kepala Diskominfo Kobar berharap HPN tahun ini dapat semakin meningkatkan sinergi antara pemerintah dan insan pers. “Pers sebagai pilar ke 3 demokrasi juga diharapkan semakin profesional dalam menyampaikan informasi kepada masyarakat,” kata Rody.

Turut hadir dalam acara tersebut, Kepala Dinas Kominfosantik Kalteng Agus Siswadi mewakili Gubernur Kalteng, Ketua Umum PWI Pusat Atal S. Depari, Sekda Mura Hermon, Kepala Perangkat Daerah Lingkup Kab. Murung Raya, Ketua Umum PWI Kalsel Zainal Helmi, Ketua PWI Kalteng H. Haris Sadikin, Sekretaris PWI Kalteng Ika Leluno, Ketua PWI Mura Reno, Ketua PWI Kobar Syamsudin, Ketua Ikatan Keluarga Wartawan Indonesia Hj. Indah Kirana, kepala perangkat daerah di wilayah Kalteng, insan pers se-Kalteng dan undangan terkait lainnya. (dsy/diskominfo kobar)

(Foto bersama) - Bupati Murung Raya, Ketua PWI Pusat dan para pemenang lomba vlog budaya dan wisata Murung Raya.