Pemkab Kobar Dukung Program Nasional Wujudkan Kabupaten/Kota Sehat Indonesia

MMC Kobar - Beberapa waktu yang lalu Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) mendapat undangan Kegiatan Summit Kabupaten/Kota Sehat Indonesia 2022 Healthy Cities for All Seminar, Expo, Parallel Event dan Sharing Session di Kota Semarang, Jawa Tengah pada tanggal 27 Maret-30 Maret 2022. Kegiatan ini dibuka oleh Wakil Presiden Repubulik Indonesia Ma’ruf Amin.

Summit Kabupaten/Kota Sehat Indonesia 2022 mengambil tema Healthy Cities for All’, yang dimaksud agar peserta termotivasi untuk mengintegrasi konsep Kabupaten/Kota Sehat dalam aspek perencanaan, penganggaran, dan pelaksanaan pembangunan guna meningkatkan kesejahteraan dan derajat kesehatan masyarakat. Dalam kondisi pandemi Covid-19, penerapan Kabupaten/Kota Sehat akan mempercepat penanggulangan pandemik, mengurangi dampak di sektor kesehatan, sosial dan ekonomi, serta meningkatkan capaian indikator pembangunan masing-masing daerah.

(Baca Juga : Monev Program Kesehatan Lingkungan, Dinkes Undang Kepala Puskesmas se-Kobar)

Melalui kegiatan Summit ini akan terbentuk Forum Komunikasi Nasional Kabupaten/Kota Sehat Indonesia, sebagai komitmen bersama untuk meningkatkan koordinasi, komunikasi dan kerjasama dalam penguatan implementasi Kabupaten/Kota Sehat di Indonesia.

“Saya perlu mengingatkan, kota sehat tidak semata-mata didefinisikan oleh status tapi justru dari kesadaran dan upaya terus menerus mulai dari berbagai tatanan Kesehatan kota mulai dari Kawasan pemukiman sarana dan prasarana umum hingga tatanan kehidupan masyarat sehat dan mandiri,” ujar Wapres Ma’ruf Amin dalam pembukaan Summit Kabupaten/Kota Sehat Indonesia 2022, Minggu (27/3).

Pada kesempatan ini melalui, Kepala Disperindagkop UKM Kobar Alfan Khusaini menyampaikan bahwa Pemkab Kobar sangat mendukung program nasional untuk mewujudkan Kabupaten/Kota Sehat Indonesia, terutama mewujudkan Kabupaten Kobar Sehat.

“Terus berupaya menyiapkan dan memenuhi indikator tatanan Kabupaten sehat sehingga mendapatkan Penghargaan Swasti Saba Wistara,” tutur Alfan.

Pada kegiatan Summit Kabupaten/Kota Sehat Indonesia 2022 ini, Pemkab Kobar mengirimkan perwakilan OPD/organisasi yang tergabung dalam Tim Pembina Kabupaten/Kota Sehat, yakni Dinas Kesehatan, Bappeda, Dinas PUPR, Dinas Perkim, Disperindagkop UKM, Dinas Ketahanan Pangan dan Forum Komunikasi Kobar Sehat. (disperindagkop ukm kobar)