Macet Hingga Empat Kilometer, Dishub Kobar Lakukan Pengendalian Lalu Lintas di Jalan Ahmad Yani Km 60
- penulis Dishub Kobar
- Kamis, 30 Juni 2022
- dibaca 426 kali
MMC Kobar - Tingginya curah hujan yang terjadi pada Rabu (29/6) malam di wilayah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar), mengakibatkan beberapa akses jalan Ahmad Yani Km 60 tergenang air. Lokasi yang tepatnya berada di Dusun Semanggang Kecamatan Pangkalan Banteng ini menyebabkan kemacetan kendaraan.
Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kobar melalui Kepala Bidang Lalu Lintas dan Angkutan, Nur Soleh yang turun langsung kelokasi menyampaikan bahwa kemacetan kendaraan di ruas jalan Ahmad Yani Km 60 tersebut terjadi pada Kamis (30/6) sore.
(Baca Juga : Bantuan Dapur Umum Bagi Korban Banjir di Wilayah Kecamatan Arut Selatan Terus Bergulir)
“Akses jalan Ahmad Yani di Km 60 yang tergenang akibat meluapnya air pasca hujan, menyebabkan kemacetan/penumpukan kendaraan yang ingin melintas baik itu dari arah Pangkalan Bun dan dari arah Sampit lebih kurang sepanjang 4 kilometer. Hal tersebut dikarenakan salah satu jalur akses jalan dititik terendam air tersebut aspalnya rusak akibat tergerus air,” terang Nur Soleh.
Selain itu, Nur Soleh melaporkan bahwa kondisi lalu lintas kendaraan dari arah Pangkalan Bun dan dari arah Sampit hanya dapat menggunakan satu jalur untuk melintas dan harus melintas secara bergantian. Sehingga pihak Dishub Kobar turun langsung untuk melakukan pengendalian dan pengaturan lalu lintas.
Personil Dishub Kobar juga memasang patok pembatas jalan yang terendam air di ruas jalan tersebut. “Pemasangan patok pembatas jalan tersebut bertujuan untuk menghindari terjadinya kecelakaan lalu lintas,” tandas Nur Soleh. (vgs/dishubkobar)