Gelar Pelatihan Calistung dan Steam Menuju Guru Profesional, Disdikbud Gandeng Himpaudi Kobar
- penulis Disdikbud Kobar
- Rabu, 29 September 2021
- dibaca 566 kali
MMC Kobar - Dalam rangka peningkatan professional guru (bunda) PAUD, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) gandeng Himpunan Pendidik dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Indonesia (HIMPAUDI) Kobar menggelar Pelatihan Calistung dan Steam. Kegiatan ini dilaksanakan di Hotel Brits, Pangkalan Bun, Rabu (29/09).
Kegiatan yang terselenggara atas dukungan Bunda PAUD Kobar, Mina Irawati Ahmadi Riansyah bersama HIMPAUDI Kobar ini dalam rangka persiapan menjelang pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas. Dimana, Disdikbud Kobar adalah dinas teknis yang bertanggungjawab dengan PTM terbatas dan guru yang berprofesional.
Sri Wahyuni selaku ketua HIMPAUDI Kobar menuturkan pelatihan ini untuk mempersiapkan guru dalam menghadapi pertemuan tatap muka terbatas jenjang PAUD yang akan diselenggarakan sebentar lagi.
"Jadi guru PAUD harus siap saat PTM terbatas yang InsyaAllah diselenggarakan pada sepekan atau dua pekan ke depan," tuturnya.
Kegiatan ini diikuti sekitar 217 peserta dan dibagi menjadi 2 sesi untuk menerapkan aturan prokes kesehatan. Sesi pertama di gelar pada Selasa, 28 September 2021. Kemudian sesi kedua di gelar pada Rabu, 29 September 2021.
Calistung ini adalah sebuah singkatan, yaitu bisa dibaca-bisa ditulis-bisa dihitung. Kegiatan Calistung ini menumpukan pada apa yang dikatakan bisa digerakkan, apa yang digerakkan bisa dilagukan, apa yang dilagukan bisa diekspresikan dana apa yang diekspresikan bisa didokumentasikan untuk learning story.
(Baca Juga : Disdikbud Kobar Adakan Sosialisasi Pendataan Aplikasi Dapodik Versi 2023 bagi Operator Sekolah)
Dalam sambutan pembukaan kegiatan oleh Kepala DisDikBud Kobar, Rustam Effendi berpesan agar kegiatan ini diikuti dengan langsung mempraktikkan secara maksimal. “Kemudian diterapkan kembali ke PTM terbatas pada sekolah masing-masing,” ujar Rustam. (humas dikbud kobar)