Dukung Pencanangan Kampung Berkah, Bupati Hj Nurhidayah Tanam Pohon Buah-Buahan Lokal di Desa Makarti Jaya
- penulis Protokol & Komunikasi Kobar
- Jumat, 04 Februari 2022
- dibaca 738 kali
MMC Kobar - Untuk mendukung dan mensukseskan pencanangan program Kampung Berkah Desa Makarti Jaya yang digagas oleh Kodim 1014 Pbn, Bupati Kotawaringin Barat (Kobar) Hj. Nurhidayah melaksanakan penanaman pohon buah-buahan. Kegiatan yang dilaksanakan pada Jumat (4/2) di lapangan Desa Makarti Jaya kecamatan Pangkalan Lada ini juga diikuti unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda).
Dalam kegiatan ini ditanam bibit berbagai macam buah-buahan, dengan harapan akan terwujud kampung berkah penghasil buah-buahan yang ramah lingkungan, berkelanjutan serta mampu memenuhi kebutuhan produk hortikultura.
(Baca Juga : Legislatif Kabupaten Sanggau Kaji Banding Pemekaran Wilayah ke Kabupaten Kobar)
Hj. Nurhidayah mengapresiasi pelaksanaan kegiatan ini, selain mampu mendukung aspek perekonomian masyarakat, upaya menanam buah-buahan lokal juga berperan untuk pelestarian sumber daya genetik (SDG) dan keanekaragaman hayati lokal di Kobar.
“Sebagai informasi, Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat juga telah melakukan pendaftaran varietas lokal dan telah mendapat sertifikat diantaranya adalah Alpukat Candi NH03,” kata Hj. Nurhidayah.
Hj. Nurhidayah berharap pencanangan Kampung Berkah ini di Desa Makarti Jaya ini bisa mewujudkan desa sebagai dengan komoditas utama buah-buahan khususnya varietas lokal. Bupati juga mengajak kepada yang hadir untuk terus bersemangat dalam memajukan pertanian di Kobar.
“Kita harapkan kie depan kita akan mampu memenuhi kebutuhan pangan secara mandiri,” harap Hj. Nurhidayah. (rib/prokom kobar)