Tim Satgas Covid-19 Lakukan Pemantauan Pengawasan Prokes terhadap Pelaksanaan Kegiatan PTM di SMPN 7 Arsel
- penulis Satpol PP Kobar
- Senin, 07 Maret 2022
- dibaca 598 kali
MMC Kobar - Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) bersama Polres Kotawaringin Barat (Kobar) dan Kodim 1014 Pangkalan Bun yang tergabung dalam Tim Satgas Covid-19, melakukan pemantauan dan pengawasan Protokol Kesehatan terhadap pelaksanaan kegiatan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) di sekolah, Selasa (7/3). Pemantauan dan pengawasan dilakukan terhadap SMP Negeri 7 Arut Selatan, Kabupaten Kobar.
Dari hasil pantauan tersebut, siswa-siswi yang melaksanakan Pembelajaran Tatap Muka sebanyak (PTM) 50% dan 50% lagi belajar dari rumah. Selain melakukan kegiatan pemantauan dan pengawsan, Tim Gabungan juga melakukan pendataan siswa-siswi yang telah melakukan vaksinasi.
(Baca Juga : Wisata Edukasi di Desa Pangkalan Tiga )
Kasat Pol PP dan Damkar melalui Kasi Kewaspadaan Dini, Arisanti Kartini mengatakan, dari total 680 siswa-siswi yang ada di SMP Negeri 7 Arut Selatan, semuanya sudah mendapatkan Vaksin Tahap I dan Tahap II. “Dan pihak sekolah pun juga sudah menerapkan protokol kesehatan yang ketat dengan melakukan pengecekan suhu tubuh pada saat memasuki area sekolah, menyediakan hand sanitizer, sabun dan tempat memncuci tangan,” tutur Arisanti.
Dalam proses belajar mengajar di dalam kelas pihak sekolah pun juga sudah mengatur jarak tempat duduk antara siswa-siswi yang satu dengan lainnya. (hms/polppdamkar)