Perbaharui Kerjasama Bidang Perpustakaan, Direktorat Polairud Polda Kalteng Kunjungi DPK Kobar

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kobar saat menerima kunjungan Direktorat Polairud Polda Kalteng di ruang kerjanya, Selasa (26/01/2021).

MMC Kobar - Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) mendapat kunjungan dari Direktorat Polairud Polda Kalteng pada Selasa (26/01). Kunjungan ini dalam rangka memperbaharui Kerjasama dan Penandatanganan Naskah Kesepakatan Bersama antara Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kobar dan Direktorat Polairud Polda Kalteng.

Rombongan Direktorat Polairud Polda Kalteng diwakili oleh Bripka Tandri dan diterima langsung oleh Kepala Dinas Perpustkaan dan Kearsipan Kobar Zainah.

(Baca Juga : Dishub Kobar Sosialisasikan Pencegahan Penularan Covid-19 di Terminal Natai Suka Pangkalan Bun)

“Kunjungan kerja ini adalah dalam rangka memperbaharui kerjasama bidang perpustakaan dan meningkatkan hubungan kerjasama kelembagaan kedua belah pihak dalam melaksanakan program bidang perpustakaan, pengabdian kepada masyarakat serta hal-hal lain yang disepakati Bersama,” ujar Bripka Tandri.

Kepala Perpustakaan dan Kearsipan Kobar Zainah menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan ini dan sekaligus mengapresiasi langkah pihak Direktorat Polairud Polda Kalteng yang menjalin kerjasama dengan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kobar. (dpk kobar)