Pemkab Kobar Ajak Semua Pihak Cegah Penularan HIV-AIDS

Tengku Ali Syahbana mewakili Penjabat Bupati Kobar memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan hari AIDS di Taman Kota Manis Pangkalan Bun, Minggu (04/12).

MMC Kobar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) mengajak seluruh pihak bersama-sama untuk dapat mencegah penularan HIV-AIDS di Kabupaten Kobar. Hal ini disampaikan Asisten Pemerintahan dan Kesra Sekretariat Daerah pada kegiatan Hari AIDS Sedunia (HAS) Tahun 2022 yang dilaksanakan di Taman Kota Manis Pangkalan Bun, Minggu (4/12).

Kegiatan Hari AIDS Sedunia 2022 dibuka secara resmi oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Tengku Ali Syahbana yang hadir mewakili Pj Bupati Kobar. Dalam sambutannya, Tengku mengingatkan bahwa HIV-AIDS masih membayangi langkah dalam membangun generasi khususnya yang ada di Kobar. 

(Baca Juga : RSSI Pangkalan Bun Persiapkan Operasi Pemisahan Bayi Kembar Siam)

“Berbagai tantangan dalam upaya pencegahan HIV-AIDS masih belum optimal. Masih dirasakannya stigma dan diskriminasi terutama pada penderita HIV,” ungkapnya.

Senam massal dalam kegiatan Germas

Untuk itu, Tengku mengharapkan dukungan semua pemangku kepentingan untuk mengatasi tantangan tersebut baik dari pemerintah daerah, masyarakat, swasta, dan media serta semua pihak agar bersama-sama berperan aktif dalam mengakhiri epidemic HIV.

Tengku juga mengharapkan agar penanggulangan AIDS lebih terarah dan mampu menekan laju pertumbuhan HIV baru. 

“Dalam upaya penanggulangan AIDS dilaksanakan berbagai kegiatan, yaitu sosialisasi pencegahan HIV,skrining testatau pemeriksaan HIV dan pendampingan ODHA baru serta menjangkau ODHA lost follow up,” pungkasnya. 

Tema Hari AIDS Sedunia tahun ini adalah “Satukan Langkah Cegah HIV, Semua Setara Akhiri AIDS”. Kegiatan ini juga bersamaan dengan pelaksanaan fun bike dalam rangka HUT ke-63 Kobar dan HUT ke-51 Korpri. (dsy/diskominfo kobar)

Peserta Fun Bike Dalam Rangka HUT Kobar dan HUT Korpri