Kabupaten Kobar Raih Penghargaan pada Seleksi PSKS Teladan/Berprestasi Tingkat Provinsi Kalteng Tahun 2022

Pendamping Pilar Sosial Dinsos Kobar bersama Peraih Juara Umum PSM, TKSK, Karang Taruna dan LKS Dinsos Kobar Sebagai Peserta Seleksi Potensi Dan Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) Teladan/Berprestasi Tingkat Provinsi Kalteng Tahun 2022

MMC Kobar – Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) meraih penghargaan pada Seleksi Potensi dan Sumber Kesejahteraan Sosial (PSKS) Teladan/Berprestasi Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2022, dengan Predikat sebagai Juara Umum untuk semua kategori.

Raihan Terbaik Peringkat Pertama untuk kategori Pekerja Sosial Masyarakat (PSM), peringkat Pertama untuk kategori  Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK), Peringkat Kedua untuk kategori Karang Taruna dan Peringkat Ketiga untuk kategori Lembaga Kesejahteraan Sosial (LKS) setelah sebelumnya pada tahun 2018, Kobar juga meraih peringkat terbaik kedua.

(Baca Juga : Pemkab Kobar Ikuti Pencanangan Vaksinasi Ibu hamil Serentak se-Kalteng)

Acara seleksi digelar Hotel Neo Palma, jalan Tjilik Riwut KM 1 Palangka Raya pada Kamis (4/8) ini diselenggarakan oleh Dinsos Provinsi Kalteng berlangsung selama tiga hari mulai tanggal 2-4 Agustus 2022.

Kepala Dinsos Kobar melalui pendamping Pilar Sosial Dinsos Kobar, Dadang Sumirat menyampaikan apresiasinya dengan bangga dan syukurnya kepada seluruh peserta seleksi bahwa keberhasilan sebagai juara umum berkat usaha yang gigih, kerjasama dan dukungan dari semua pihak yang terkait.

 “Alhamdulillah Kabupaten Kobar berhasil meraih Juara Umum Predikat Terbaik dengan kategori PSM, TKSK, Karang Taruna dan LKS. Ini semua berkat kerjasama dan dukungan dari semua semua pihak yang terkait, saya mengapresiasi atas dedikasinya dibidang sosial,” kata Dadang.

Dadang berharap, dengan diraihnya penghargaan ini dapat lebih memacu semangat serta motivasi semua elemen PSKS untuk lebih aktif berperan di bidang kesejahteraan sosial.

“Harapan saya dengan diraihnya penghargaan ini dapat meningkatkan semangat dan memotivasi untuk lebih berperan aktif dalam kegiatan di bidang kesejahteraan sosial,” pungkas Dadang. (dinsos kobar)