Dongkrak Potensi Investasi, Kobar Ikuti Ajang AOE 2023 di Tangerang
- penulis DPMPTSP Kobar
- Kamis, 20 Juli 2023
- dibaca 233 kali
MMC Kobar – Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melalui Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) mengikuti kegiatan Apkasi Otonomi Expo (AOE) 2023 yang juga dirangkai dengan pembukaan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XV, Kamis (20/7).
AOE kali ini mengangkat tema Trade, Tourism, and Investment. Ajang ini diselenggarakan oleh Asosiasi Pemerintah Kabupaten Seluruh Indonesia (Apkasi) sebagai sarana mempromosikan produk-produk unggulan sekaligus menawarkan peluang investasi seluruh kabupaten di Indonesia.
(Baca Juga : Gelar Senam Bersama, Pj Bupati Harap ASN Terus Jaga Gaya Hidup Sehat)
Turut hadir dalam pembukaan AOE 2023 Staf Ahli Bupati Kobar Suyanto dan perwakilan dari OPD terkait di Indonesia Convention Exhibition (ICE), Tangerang, Banten. Rombongan mengikuti pameran yang dirangkai dengan Rapat Kerja Nasional (Rakernas) XV Apkasi 2023 selama tiga hari pada 20-23 Juli 2023. Pada kesempatan yang sama hadir Pj Bupati Kobar Budi Santosa untuk meninjau stand Kobar.
Kegiatan juga dihadiri oleh Menteri Dalam Negeri, Menteri Koperasi dan UKM, Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Bupati/Walikota se-Indonesia, Duta Besar negara sahabat seperti Kerajaan Arab Saudi, Timor Leste, Irak, dan juga para calon investor.
Ketua Umum Apkasi Sutan Riska Tuanku Kerajaan dalam laporannya menyampaikan bahwa AOE digelar setiap tahun dalam rangka mempromosikan produk-produk unggulan sekaligus menawarkan peluang investasi seluruh Kabupaten di Indonesia. Sedangkan Rakernas Apkasi XV dilaksanakan sebagai wadah untuk membahas berbagai permasalahan Daerah dengan Pemerintah Pusat.
Wakil Presiden RI (Wapres) Ma’ruf Amin yang membuka kegiatan secara resmi mengatakan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) harus terus meningkatkan gagasan dan langkah inovatif, baik pada tataran kebijakan maupun penggunaan anggaran yang tepat guna, fokus pada komoditas-komoditas unggulan dari hulu ke hilir secara terpadu, dan meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM).”
Sementara itu, Staf Ahli Bupati Kobar Suyanto mewakili Pj Bupati pada pembukaan AOE 2023 menyampaikan apresiasi dan dukungan penuh atas peran serta Kobar melalui DPMPTSP Kobar dalam mempromosikan komoditi unggulan dan potensi investasi Kobar di ajang AOE 2023.
“Saya berharap peserta Apkasi (DPMPTSP) agar lebih mempromosikan potensi investasi Kobar kepada para investor baik dari dalam maupun luar negeri. Tujuannya agar investor tersebut menanamkan modalnya di Kobar, dan pada akhirnya mampu menggerakkan perekonomian dan menyejahterakan masyarakat Kobar,” kata Suyanto.
Dalam kesempatan ini, komoditas yang dipamerkan oleh DPMPTSP Kobar berupa produk pangan (olahan hasil pertanian, perikanan, dan perkebunan), CPO dan turunannya, sektor pariwisata, dan produk UMKM. (tyas/dpmptspkobar)