Dinas Pertanian Raih Juara Stand Terbaik Tingkat OPD pada Kobar Expo 2023

Kepala Dinas Pertanian, Kris Budi Hastuti saat menerima penghargaan juara terbaik stand expo yang diserahkan oleh Pj. Bupati Kobar

MMC Kobar - Sabtu (21/10) Dinas Pertanian meraih juara stand terbaik tingkat OPD pada Kobar Expo Tahun 2023. Kobar Expo yang dilaksanakan masih dalam rangkaian acara memperingati Hari Jadi ke-64 Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar). 

Penghargaan diserahkan langsung oleh Pj Bupati Kobar Budi Santosa kepada Kepala Dinas Pertanian Kris Budi Hastuti pada penutupan Kobar Expo, Sabtu (21/10) malam.

(Baca Juga : Pengembangan Potensi Ekonomi Melalui Peternakan Ayam KUB di Kobar)

Berbagai kegiatan telah dihadirkan oleh Stand Dinas Pertanian selama sepekan mulai tanggal 14-21 Oktober 2023. Mulai dari edukasi pertanian seperti teknik grafting tanaman, teknik meramu pakan ternak unggas, pembuatan pestisida nabati, informasi bibit unggul sawit, pembuatan hidroponik, layanan konsultasi penyakit tanaman dan hewan, lelang tanaman dan hasil ternak.

Selain berbagai kegiatan edukasi dan layanan pertanian juga diisi dengan berbagai macam lomba, diantaranya menjawab kuisioner yang disiapkan di stand, lomba menggambar, lomba mewarnai, lomba foto booth dan video content  dan ditutup dengan menggelar lomba fashion show yang mengangkat tema pertanian dengan tajuk Agriculture Fashion Show.

Antusias peserta lomba agriculture fashion show yang digelar di stand Dinas Pertanian

Kepala Dinas Pertanian, Kris Budi Hastuti menyampaikan apresiasi kepada seluruh pengunjung Stand Dinas Pertanian yang telah berpartisipasi pada seluruh kegiatan yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian. 

“Bangga dan sangat mengapresiasi sekali antusias para pengunjung dan peserta kegiatan yang diselenggarakan oleh stand Dinas Pertanian,” tutur Kris.

Kris menambahkan dengan mengangkat tema pertanian maju, mandiri dan modern, stand Dinas Pertanian banyak menampilkan lomba dan kreatifitas untuk sobat tani khususnya kaum milenial, mengingat potensi peran millennial dalam mewujudkan pertanian yang maju, mandiri dan modern sangatlah besar. 

“Generasi muda merupakan ujung tombak dalam mewujudkan pertanian yang maju, mandiri dan modern, oleh karena itu melalui beragam kegiatan dan lomba tentunya dengan hadiah menarik yang diselenggarakan Dinas Pertanian. Kami mengajak khususnya kaum muda generasi milineal untuk lebih dekat dengan dunia pertanian dengan menghadirkan konsep edukasi dan kreatifitas pertanian bagi sobat tani Kobar,” terang Kris.

Tema pertanian maju, mandiri dan modern ini merupakan konsep yang sengaja disusun untuk menarik minat masyarakat terhadap pertanian sekaligus mendukung UMKM khususnya produk-produk pertanian. 

Pada Kobar Expo kali ini Dinas Pertanian juga turut menggandeng mitra-mitra perkebunan untuk ikut andil dalam kegiatan ini sebagai sarana untuk memajukan perekonomian masyarakat khususnya melalui Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kobar. 

“Harapan kami adalah kegiatan ini tidak berhenti sampai disini, semangat untuk terus mengajak generasi muda menjadi petani milenial untuk mewujudkan pertanian maju, mandiri dan modern untuk Kobar yang lebih maju dan sejahtera, karena bertani itu hebat menjadi petani itu keren,” tutup Kris.  (n2k/distankobar)

Salah satu kegiatan edukasi pertanian teknik grafting oleh penyuluh pertanian, Heru Hiswara, dkk