CFD Kembali Dibuka, Dishub Kobar Survey dan Pemetaan Tempat Parkir di Ruas Jalan Sport Center

Tim Survei Dishub Kobar saat melakukan survei dan pemetaan lokasi parkir diruas jalan Sport Center, Senin (29/6) (dishub kobar)

MMC Kobar - Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) melakukan survei lokasi sekaligus pemetaan tempat untuk parkir kendaraan baik roda 2 maupun roda 4 untuk kegiatan Car Free Day (CFD), Senin (29/6).

Kepala Dishub Kobar, Fitriyana menyampaikan bahwa dilakukan survey lokasi dan pemetaan tempat parkir kendaraan dilokasi CFD sebagai tindak lanjut arahan Bupati Kobar pada saat konfrensi pers hari Rabu (17/6) lalu.

(Baca Juga : Ajak Masyarakat Mandiri, Dinas PMD Kobar Gelar Pelatihan Budidaya Jamur Tiram dan Pengembangan Posyantek)

“Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kobar telah mengeluarkan kebijakan New Normal salah satunya dengan kembali diaktifkan/dibuka kembali kegiatan CFD dilokasi baru yakni ruas jalan menuju Sport Center sesuai arahan Ibu Bupati,” ungkap Fitriyana.

Dengan ditetapkannya lokasi baru kegiatan CFD diruas jalan menuju Sport Center, Tim Survei Dishub Kobar ditugaskan untuk meninjau dan melihat langsung kondisi jalan untuk pengalihan arus lalu lintas serta memetakan tempat parkir kendaraan pengunjung CFD.

“Dengan ditunjuk lokasi baru pelaksanaan CFD, perlu ada survei sekaligus penyiapan lokasi parkir agar kegiatan CFD berjalan lancar. Namun dilokasi baru ini masih dalam tahap uji coba dan perlu evaluasi,” tambah Fitriyana.

Kemudian Kepala Bidang Lalu Lintas dan Angkutan Dishub Kobar, Burhan menuturkan bahwa pihaknya siap mendukung pelaksanaan CFD dimanapun lokasinya baik dari kesiapan personil maupuk kesiapan fasilitas perlengkapan jalan sebagaimana pelaksanaan CFD sebelumnya.

“Di lokasi CFD ini akan dilakukan rekayasa lalu lintas sebagai manajemen pelaksanaan agar kegiatan CFD ini berjalan dengan aman dan lancar. Diminta kepada para pengunjung dan pedagang UMKN diarea CFD agar selalu mematuhi dan mengikuti anjuran pemerintah untuk menerapkan protokol kesehatan serta diminta kepada seluruh pengunjung CFD agar mengikuti tata parkir kendaraan dengan mengikuti petunjuk pengelola atau juru parkir yang telah disediakan dalam upaya keamanan dan keselamatan kendaraan,” jelas Burhan.

“Direncanakan bahwa kegiatan CFD dilokasi ruas jalan menuju Sport Center akan dilaksanakan bulan Juli 2020. Selanjutnya akan dievaluasi dan akan ditetapkan melalui surat keputusan Bupati Kobar,” pungkas Fitriyana. (dishub kobar)