Bahas Persiapan Pilkades dan Pilkada Serentak, Forkopimda dan Forkopimcam Gelar Rakor di Kantor Kesbangpol
- penulis Badan Kesbangpol Kobar
- Senin, 16 Oktober 2023
- dibaca 314 kali
MMC Kobar – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kotawaringin Barat (Kobar) melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) melaksanakan kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimcam) yang dilaksanakan di Aula Kantor Kesbangpol, Senin (16/10/23).
Kegiatan Rakor dilaksanakan dalam rangka membahas persiapan pelaksanaan Pilkades Serentak yang akan dilaksanakan oleh 36 desa di 6 kecamatan pada tanggal 26 Oktober 2023 mendatang dan Pemilu Serentak pada tanggal 14 Februari 2024 serta Pilkada Serentak pada tanggal 27 November 2024 di wilayah Kabupaten Kobar.
(Baca Juga : Hadiri Pelantikan Asbadata, Hj Nurhidayah Berharap Asbadata Kobar Jadi Agen Pariwisata dan Pelestarian Budaya Dayak)
Kaban Kesbangpol Kobar Edie Faganti mewakili Plh Sekda Kobar dalam sambutan pengantar menyampaikan dukungan pemerintah daerah dalam rangka mensukseskan kegiatan Pilkades dan Pemilukada Serentak tidak lain di manapun posisi kegiatannya lebih kepada terciptanya kondisi di masyarakat yang aman dan kondusif.
“Menindaklanjut dari arahan Pj Bupati pada saat hari ulang tahun TNI kemarin, beliau meminta agar masing-masing stekholder memperkuat deteksi dini guna mencegah kemungkinan yang akan terjadi pada beberapa kegiatan besar dimulai dari pilkades serentak kemudian pemilu dan pemilihan serentak Pilkada,” ucap Edie.
Edie mengatkan, persiapan mungkin sudah dilaksanakan oleh rekan-rekan dari penyelenggara baik dari KPU maupun dari Bawaslu serta DPMD Kobar. “kita hanya akan mengambil porsi kita di mana tentunya di situ ada poin kita menghadapi tantangan dan potensi permasalahan pada saat pelaksanaan Pemilukada dan Pilkades serentak,” ujarnya.
Sementara itu Dandim 1014/Pbn Letkol Arm Yoga Permana menyampaikan arahannya terkait situasi yang sekarang banyak konflik yang terjadi di masyarakat, terutama yang berkaitan dengan agraria, hal ini tentunya perlu disikapi bersama, agar permasalahan tersebut tidak berkepanjangan.
"Pentingnya deteksi dini serta cegah dini dapat diaplikasikan pada pelaksaan pemilu, pilkada dan pilkades dengan metode dengarkan, datangi dan deteksi yang dapat dilakukan oleh personil di tingkat desa babinsa maupun Bhabinkamtibmas,” ujar Yoga.
Dalam kesempatan lain, Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono menyampaikan sinergi di tingkat kecamatan harus terus terjalin antara camat, kapolsek dan danramil, sehingga menjadi pilar yang dapat meminimalisir permasalahan ditingkat desa maupun ditingkat kecamatan.
“Banyaknya tahapan, banyaknya kegiatan, banyaknya ancaman dan potensi kerawanan kita sama-sama berkomitmen bersinergi untuk dapat mewujudkan kondusifitas di wilayah Kabupaten Kotawaringin Barat tetap aman dan kondusif,” kata Bayu Wicaksono.
Dalam Rakor ini turut hadir Kabag Ops Polres Kobar AKP Rendra Aditia Dhani, Komandan Pos AL Kumai Lettu Laut (P) Erik Sugianto, Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Kobar Yudhi Hudaya, Para camat, kapolsek dan danramil se-Kobar. (humas kesbangpol)