Uji kelayakan Travelator Pasar Indra sari

Tim dari Disperindagkop UKM Kobar tengah menguji kelayakan travelator di Pasar Indra Sari, Senin (8/7). (disperindagkop ukm kobar)

MMC Kobar - Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Perindagkop UKM) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) bersama  CV. Azka Pratama melakukan kegiatan uji kelayakan travelator di Pasar Indra Sari, Senin (8/7).

Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan dari Dinas Perindagkop UKM selaku pengguna barang, Perusahaan Jasa Keselamatan Dan Kesehatan Kerja (PJK3) PT. Dankha Dian Kurnia yang ditunjuk oleh Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Provinsi Kalimantan Tengah yang diadakan pihak CV. Azka Pratama

(Baca Juga : Tingkatkan Mutu Pelayanan kepada Masyarakat, Seluruh Pegawai RSSI Pangkalan Bun Ikuti Kegiatan In House Training)

Di pasar indra sari ini terdapat 2 travelor yang dapat digunakan nantinya. Uji kelayakan ini meliputi pengecekan electrical, conveyor, dan uji beban.

Suradi, SE Kepala Bidang Pengelolaan Pasar mengatakan dengan berfungsinya travelator ini nantinya dapat memudahkan para pembeli  untuk berbelanja, memberikan kenyamanan serta dengan bertambahnya sarana pasar yang lebih modern ini pertumbuhan aktivitas perdagangan Pasar Indra Sari lebih meningkat dan berdampak terhadap pertumbuhan ekonomi. (disperindagkop ukm kobar)