Penandatanganan MoU Pemanfaatan Aplikasi e-Kinerja antara Pemkab Kobar dengan Pemkab Gunung Mas

Pelaksanaan Penandatanganan MoU antara Pemkab Kobar dan Pemkab Gunung Mas yang dilaksanakan secara virtual, Selasa (13/4).

MMC Kobar - Dalam rangka meningkatkan kinerja aparatur pemerintah di Kabupaten Gunung Mas, pada Selasa (13/04) dilaksanakan penandatanganan Nota Kesepahaman (MoU) Pemanfatan Aplikasi e-Kinerja antara Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gunung Mas dengan Pemkab Kotawaringin Barat (Kobar). penandatanganan ini dilaksanakan secara virtual di ruang rapat Setda Kobar.

Acara tersebut dipimpin oleh Wakil Bupati Kobar Ahmadi Riansyah dan dihadiri oleh Sekda Kobar Suyanto, Kepala Diskominfo Rody Iskandar, Assisten Pemerintahan dan Kesra, beberapa kepala SOPD terkait beserta kabag lingkup Setda Kobar. Hadir secara virtual Bupati Gunung Mas beserta jajaran.

(Baca Juga : RSSI Pangkalan Bun Gelar Penyuluhan Kesehatan bagi Komunitas Geriatri Kelurahan Madurejo)

Kesepakatan bersama ini dimaksudkan sebagai landasan dan acuan pelaksanaan kerjasama dalam pemanfaatan sistem manajemen pemerintahan. Tujuan dari adanya kesepakatan bersama ini tentu saja untuk mewujudkan kerjasama pemanfaatan sistem informasi manajemen pemerintahan yang baik, akuntabel dan kompeten sehingga bermanfaat untuk menunjang pembangunan kedua daerah.

Bupati Kabupaten Gunung Mas, Jaya Samaya Monang sangat mengapresiasi dan berterima kasih kepada Pemkab Kobar yang telah membimbing dan mengajarkan tahapan maupun teknis dalam pengaplikasian e-Kinerja. Bupati Gunung Mas juga berharap aplikasi e-Kinerja ini bisa secepatnya diimplementasikan di Kabupaten Gunung Mas.

Wabup Ahmadi Riansyah berharap penandatanganan kesepakatan bersama ini semakin meningkatkan hubungan baik antara Pemkab Gunung Mas dan Pemkab Kobar dan akan ditindaklanjuti SKPD teknis dalam pengembangan kerjasama berbagai sektor pemerintahan.

"Semoga upaya kita dalam penataan manajemen informasi pemerintahan melalui pemanfaatan tekhnologi informasi ini dapat mewujudkan pemerintahan yang efektif, efisien dan transparan," kata Ahmadi. (humas diskominfo kobar)