Lewat Vicon, Bupati Gelar Halalbihalal dengan Kepala SOPD dan Camat se Kobar

Bupati Kobar Hj Nurhidayah didampingi Wabup Ahmadi Riansyah dan Sekda Suyanto menggelar silaturahmi dan halalbihalal dengan SOPD dan Camat se Kobar pada Rabu (27/5).

MMC Kobar – Bupati Kotawaringin Barat (Kobar), Hj Nurhidayah menggelar Halal bi Halal dengan Kepala SOPD dan camat se-Kobar pada Rabu (27/5). Halal bi halal ini dilaksanakan agak berbeda dari tahun sebelumnya. Di tengah pandemi Covid-19 ini, Bupati Hj Nurhidayah didampingi Wakil Bupati Ahmadi Riansyah dan Sekda Suyanto berhalalbihalal dan melalui video conference (vicon).

Meskipun melalui vicon, halalbihalal yang digelar pada hari kedua masuk kerja usai libur lebaran ini tidak mengurangi nilai dan esensi bermaaf-maafan maupun silaturahmi di tengah pandemi Covid-19.

(Baca Juga : Tawarkan Manfaat Program Bagi PNS, BPJS Ketenagakerjaan Pangkalan Bun Sosialisasi  di Dinas TPHP)

Bupati Hj Nurhidayah menuturkan bahwa kegiatan halal bi halal melalui vicon ini dilakukan karena saat ini Kabupaten Kobar karena masih dalam situasi pandemi Covid-19.

“Saya atas nama pribadi, atas nama keluarga dan juga atas nama Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Barat mengucapkan selamat Hari Raya Idul Fitri 1441 Hijriah, Minal aidin walfaidzin, mohon maaf lahir dan batin,” ucap Bupati Hj Nurhidayah.

“Ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada seluruh SOPD yang selama ini telah membuat inovasi-inovasi dalam mendukung program Nurani, yang pada tanggal 23 Mei kemarin sudah memasuki tahun yang ketiga Pemerintahan Nurani,” lanjut Bupati Nurhidayah.

Pada momen halalbihalal ini juga, Bupati Hj Nurhidayah menyampaikan skala pririotas pembangunan yang menjadi acuan Pemkab Kobar di dalam pencapaian visi misi pembangunan daerah Kabupaten Kobar, yakni sektor pariwisata, pertanian dalam arti luas dan infrastruktur.

“Dengan adanya pandemi Covid-19, arah kebijakan dan prioritas pembangunan Pemerintah Kabupaten Kotawaringin tetap diarahkan pada pencapaian prioritas RPJMD 2017-2022, namun  dengan mempertimbangkan dampak Covid-19 dan APBD dalam proses konsolidasi,” terang Hj Nurhidayah.

Bupati Hj Nurhidayah juga menyampaikan bahwa penekanan pembangunan RKPD 2021 pada pemulihan pasca pandemi Covid-19, terutama pada bidang kesehatan, jaringan pengaman sosial (safety net) dan pemulihan ekonomi yang meliputi pertanian terpadu, industri pengolahan dan kepariwisataan.

"Saya juga ucapkan terima kasih kepada seluruh SOPD dengan kerja nyatanya dalam menuntaskan visi misi daerah. Mudah-mudahan apa yang telah kita lakukan menjadi satu amal ibadah kita,” tutur Bupati.

Dalam kesempatan vicon ini, Bupati Hj Nurhidayah juga menyapa dan berdialog langsung dengan beberapa SOPD, seperti Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Dinas PUPR, Disdukcapil, Bapenda, Dinas TPHP, Satpol PP dan Damkar, Dinas Lingkungan Hidup, BPBD, Inspektorat, Dinas Pariwisata dan Dinas PMD Kobar. (humas diskominfo kobar)