DPK Kobar Hibahkan 50 Eksemplar Buku ke Desa Teluk Bogam dan Sungai Bakau

Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kobar, Dra Zainah, M.Si menyerahkan secara simbolis hibah buku sebanyak 50 eksemplar kepada Kepala Desa Teluk Bogam, M Yusran , Selasa (4/2).

MMC Kobar - Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) beserta tim melaksanakan Monitoring dan Advokasi Penyelengaraan dan Hibah Buku sebanyak 50 eksemplar ke 2 desa, yaitu Desa Teluk Bogam dan Desa Sungai Bakau, Selasa (4/2).

Rombongan Kadis disambut dengan sangat baik oleh kepala desa dan perangkat masing- masing desa. Pada kunjungan pertama ke Desa Teluk Bogam, Rombongan bertemu langsung dengan Kepala Desa, M Yusran serta perangkat desa lainnya, dan dilanjutkan Ke Desa Sungai Bakau bertemu dengan Sekretaris Desa, Akhmad yani.

(Baca Juga : Perjanjian Kerja Sama Dinas PMPTSP dan BPJS Ketenagakerjaan)

Monitoring dan advokasi penyelenggaran ini untuk melakukan pembinaan dan memonitor keberadaan dan keaktifan aktifitas perpustakaan di Desa Teluk Bogam Dan Sungai Bakau.

Pada pertemuan ini sekaligus dilakukan penyerahan bantuan hibah buku kepada masing-masing desa sebanyak 50 eksemplar buku, dengan harapan kegiatan dalam perpustakaan semakin meningkat serta mewujudkan upaya kegemaran membaca masyakat.

“Pertemuan ini sebagai upaya komunikasi persuasif antara Dinas Perpustakaan Dan Kearsipan kepada kepala desa dan perangkat desa teluk bogam dan desa sungai bakau dalam rangka pengembangan perpustakaan dan keberlangsungan aktifitas di perpustakaan,” tutur Zainah, Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kobar.

Pemerintah Kabupaten Kobar melalui Dinas Perpustakaan dan Kearsipan mendorong perangkat desa untuk membangun layanan perpustakaan, yang dibangun sesuai dengan standar nasional dengan fasilitas yang baik nyaman dan menarik. Karena melalui perpustakaan dapat meningkatkan kegemaran membaca masyarakat sehingga diharapkan dapat mengurangi kecanduan anak terhadap dampak negatif kemajuan teknologi dalam hal ini utamanya kecanduan game di hp.

“Anak-anak dan masyarakt di pedesaan harus diperkenalkan dengan perpustakaan sejak usia dini, agar kelak mereka terbiasa membaca buku bahkan bisa mencintai buku. Pepatah berkata bahwa tak kenal maka tak sayang, demikian juga dengan anak-anak dan masyarakat di desa, mereka akan menggemari buku dengan mengenalkan mereka pada perpustakaan yang ada didesa,” tambah Zainah.

Ditambahkannya pula, diharapkan dengan adanya perpustakaan desa, masyarakat akan mendapatkan banyak pengetahuan baru dari bacaan mereka yang tersedia di perpustakaan desa sehingga mereka akan mendapatkan ide-ide kreatif dan inovatif yang menguntungkan bagi masyarakat desa dan untuk pembangunan desa.

“Perpustakaan desa bisa menjadi wadah pengembangan produk masyakakat desa, yang bisa menjadi jembatan untuk mempromosikan produk- produknya melalui perpustakaan desa. Misalnya dengan menjual produk di pojok ruang perpustakaan,” sambung Zainah.

“Dan diharapkan setelah adanya monitoring dan advokasi penyelenggaraan dan hibah buku ini kedepannya dapat merubah pola pikir masyarakat dari membaca bisa menjadi karya,” pungkasnya. (dpk kobar)