Disperindagkop UKM Apresiasi RAT Koperasi Primkopau Pura Iskandar 2024 sebagai Wujud Transparansi dan Komitmen Anggota
- penulis Disperindagkop UKM Kobar
- Kamis, 27 Februari 2025
- dibaca 40 kali

MMC Kobar – Koperasi Primkopau Pura Iskandar menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) untuk tutup buku tahun 2024 pada Kamis (27/02), di Baseops Pangkalan TNI AU Iskandar, Pangkalan Bun. Acara ini dihadiri oleh Komandan Lanud Iskandar, perwakilan Kepala Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM), serta seluruh pengurus, pengawas, dan anggota koperasi.
Dalam sambutannya, perwakilan Disperindagkop UKM menyampaikan bahwa RAT merupakan kewajiban koperasi sesuai dengan Undang-Undang Nomor 25 Tahun 1992. RAT berfungsi sebagai wadah bagi anggota untuk memberikan masukan, mengevaluasi kinerja pengurus, serta menilai pencapaian koperasi selama satu tahun terakhir. Ditekankan pula bahwa transparansi dan akuntabilitas pengurus sangat penting dalam menjaga kepercayaan anggota.
(Baca Juga : Tingkatkan Jumlah Sekolah Berbudaya Lingkungan, DLH Kobar Gelar Sosialisasi Adiwiyata)
Sekretaris Disperindagkop UKM, Retno Lestari, yang mewakili kepala dinas dalam acara tersebut juga menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan RAT yang tepat waktu. "Koperasi Primkopau Pura Iskandar menunjukkan komitmennya dalam menjalankan prinsip koperasi dengan baik. Dengan pencapaian kategori Cukup Sehat dan skor 79,77, ini menjadi bukti bahwa koperasi ini telah dikelola dengan profesional. Kami berharap koperasi terus berkembang dan memberikan manfaat lebih besar bagi anggotanya," ujar Retno.

Pada kesempatan itu, diumumkan bahwa Koperasi Primkopau Pura Iskandar menjadi koperasi ke-19 yang telah melaksanakan RAT di awal tahun dari total 78 koperasi aktif di Kabupaten Kotawaringin Barat. Selain itu, dengan statusnya sebagai Koperasi Primer Nasional, pemeriksaan kesehatan koperasi ke depan akan dilakukan langsung oleh Kementerian Koperasi.
Acara RAT berlangsung dengan lancar dan penuh semangat musyawarah. Diharapkan melalui forum ini, koperasi semakin berkembang dan dapat memberikan manfaat maksimal bagi seluruh anggotanya. Kegiatan ditutup dengan pantun dari perwakilan Disperindagkop UKM yang menekankan pentingnya mendengar aspirasi anggota demi kejayaan koperasi di masa mendatang.
