Cerita dari Singkawang, Bangun Dialog Lewat Media Center
- penulis Muhammad Agusta Wijaya
- Kamis, 17 Mei 2018
- dibaca 1013 kali
Singkawang, Kominfo - Senin (14/05/2018) siang, Menteri Komunikasi dan Informatika turun dari helikopter yang membawanya dari Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Tjai Chui Mie, Walikota Singkawang menyambut Menkominfo yang datang bersama Staf Khusus Presiden Bidang Komunikasi, Johan Budi, Dirjen Informasi dan Komunikasi Publik R. Niken Widiastuti.
Ada tiga agenda Menteri Kominfo ketika di Kota Singkawang, pertama peresmian Media Center Kota Singkawang, dialog dengan Blogger dan KIM Kota Singkawang serta meninjau Proyek Palapa Ring.
(Baca Juga : Pensiunan Juga Terima, Presiden : PP Gaji ke-13 Sudah Saya Tanda Tangani)
Menteri Rudiantara mengharapkan keberadaan media center ini mampu menjadi wadah interaktif antara Pemkot dan masyarakat Singkawang. “Media Center ini harus menjadi pusat pemberitaan dan komunikasi yang sifatnya interaktif bukan komunikasi satu arah sehingga terjadi dialog membangun,” katanya usai penandatangan Prasasti Peresmian Media Center Kota Singkawang.
Oleh karena itu, Menteri Kominfo meminta keberadaan Media Center harus mampu membangun engagement masyarakat bahwa semua lapisan ini menjadi bagian dari media center.
"Artinya, adanya keterlibatan aktif masyarakat senantiasa menyampaikan dan menyebarluaskan berita maupun informasi yang bermanfaat bagi masyarakat itu sendiri. Jadi masyarakat Singkawang ini merupakan bagian dari Media Center ini,” jelasnya.
Diresmikan Menteri Kominfo
Walikota Singkawang Tjhai Chui Mie menyampaikan terima kasih atas kunjungan Menteri Kominfo ke Kota Singkawang. Menurutnya, Media Center di Singkawang sudah ada sejak tahun 2009 lalu.
"Bahkan Media Center Kota Singkawang ini meraih prestasi membanggakan di tahun 2010 dan 2013 sebagai salah satu media center terbaik di Indonesia. Tentunya dengan adanya Media Center ini saya selaku Wali Kota berharap masyarakat mendapatkan informasi positif dan bermanfaat,” katanya.
Bahkan Media Center, tambah Walikota Tjhai Chui Mie, mampu menjadi wadah dalam membina dan mengembangkan masyarakat memanfaatkan informasi teknologi yang cerdas di era digital saat ini.
"Keberadaan Media Center ini mampu meningkatkan partisipasi masyarakat dalam pembangunan terutama sharing informasi dalam rangka mensukseskan pembangunan di kota Singkawang khususnya. Semoga Media Center menjadi mitra bagi semua lapisan masyarakat baik awak media, blogger, Vlogger, penggiat media sosial dan komunitas lainya,” jelasnya.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kota Singkawang Ahyadi berucap syukur atas peresmian Media Center Pemkot Singkawang oleh Menteri Kominfo Rudiantara. “Ini merupakan satu-satunya media center di Indonesia yang langsung peresmiannya dilakukan Menteri Komunikasi dan Informatika RI,” katanya.
Ahyadi menegaskan apa yang menjadi harapan Menkominfo RI dan masyarakat akan keberadaan Media Center ini akan menjadi serta pengiring tujuan akan keberadaan Media Center ini.
“Kita ingin Media Center ini menjadi pusat komunikasi dan penyebaran informasi yang bermanfaat bagi pembangunan terutama dalam rangka menyukseskan Singkawang Hebat,” terangnya.
(Ditulis ulang dari liputan Vhutra/MC-Singkawang)