Pemerintah dan DPR Sepakat Perbesar Alokasi Anggaran Mitigasi Bencana

Sebuah rambu penunjuk jalur evakuasi terpasang di sekitar lokasi pengungsian warga korban bencana gempa dan tsunami di Palu, Sulawesi Tengah, Sabtu (5/1/2019). Keberadaan rambu tersebut memudahkan masyarakat untuk melakukan proses evakuasi atau menyelamatkan diri saat terjadinya bencana termasuk gempa dan tsunami. (antarafoto)

Jakarta, Kominfo - Pemerintah bersama dengan DPR telah mengalokasikan anggaran yang lebih besar untuk melakukan edukasi dan mitigasi kebencanaan di Indonesia. Indonesia yang berada di wilayah rawan bencana membutuhkan kesiapsiagaan dari seluruh elemen dalam menghadapi bencana.

Hal itu disampaikan Presiden Joko Widodo dalam pengantar rapat kabinet paripurna yang diadakan di Istana Negara, pada Senin (07/01/2019). Dalam rapat tersebut, Presiden bersama dengan jajaran Kabinet Kerja membahas program dan kegiatan untuk tahun 2019.

(Baca Juga : Peninjauan Pembangunan Tahap Awal Pelabuhan Penyeberangan di Kumai Seberang)

“Saya ingin mengingatkan untuk terus memperkuat daya tahan dan kesigapan kita dalam menghadapi bencana. Pada APBN 2019 pemerintah bersama DPR telah mengalokasikan lebih banyak lagi anggaran untuk melakukan edukasi dan mitigasi bencana alam,” kata Presiden.

Menurutnya, sebagai sebuah negara di wilayah cincin api, masyarakat Indonesia harus sigap dan tangguh dalam menghadapi kemungkinan bencana alam yang terjadi.

Terkait dengan edukasi kebencanaan, Kepala Negara menginstruksikan jajaran terkait agar mulai memperkenalkan dan memberikan edukasi terkait mitigasi bencana sejak dini. Perkenalan awal pada mitigasi bencana diharapkan dapat menambah pengetahuan para siswa dan masyarakat mengenai tindakan yang harus dilakukan saat bencana terjadi.

“Saya juga minta agar edukasi kebencanaan ini betul-betul dikerjakan secara baik dan konsisten, dilakukan sejak dini, dan masuk dalam muatan yang diajarkan dalam sistem pendidikan kita sehingga betul-betul kita siap dalam menghadapi setiap bencana yang ada,” tandasnya.